Rabu, 09 November 2022

DAMPAK BURUK TERLALU SERING BEGADANG

Banyak dari kita, yang menyepelekan dan tidak mempedulikan efek samping dari begadang. Padahal dampak dari terlalu sering begadang bukan hanya menyebabkan kelehan fisik, namun dapat menyebabkan kanker hati, kerusakan jantung dan masih banyak yang lainnya. Untuk itu berikut beberapa dampak buruk dan organ-organ tubuh yang akan rusak bila terlalu sering begadang.

foto dari www.health.com

Bagi orang-orang yang memiliki tingkat kesibukan tinggi, mungkin begadang adalah suatu yang biasa bagi mereka. Menyelesaikan pekerjaan hingga larut malam hingga menonton hiburan kesekaan yang ditayangkan tengah malam di televisi memang menjadi alasan utama untuk kita begadang. Apalagi mereka yang sedang duduk di bangku kuliah, sepertinya kalimat tiada hari tanpa begadang mengerjakan tugasa adalah yang paling cocok untuk menggambarkan situasi mereka. Bahkan kebiasaan begadang para mahasiswa ini berlanjut setelah mereka lulus kuliah dan menjadi insomnia.


1. Kelelahan dan melemahnya sistem kekebalan tubuh

Begadang bareng temen memang seru apalagi kalau sambil nongkrong di cafe atau sambil menonton bola. Namun keseruan tersebut tidak sebanding dengan efek buruk yang diakibatkan dari kebiasaan begadang. Saat begadang, tubuh dipaksa bekerja terus menerus tanpa ada jeda waktu istirahat yang cukup, sehingga tubuh menjadi lelah dan mengganggu kesehatan dan daya tahan tubuh kita akan menurun. Begadang juga dapat merusak sel darah putih yang berguna untuk memperkuat sistem imun. Dan hal tersebut akan membuat tubuh kita lebih rentan terhadap penyakit maupun berbagai jenis infeksi yang disebabkan oleh virus, seperti flu, demam, infeksi paru-paru, infeksi usus, hepatitis, dan lain sebagainya.

2. Sakit Kepala

Kurang tidur yang terus menerus dapat mengakibatkan rusaknya sel otak sehingga dapat menimbulkan gangguan pada kepala, seperti pusing ataupun sakit kepala. Hal ini dikarenakan otak kurang mendapatkan waktu untuk istirahat. Apalagi bagi yang pertama kali melakukan begadang, efek tersebut akan semakin terasa saat bangun tidur.

3. Peningkatan Berat Badan/Obesitas

Kurang tidur dapat mengakibatkan terganggunya metabolisme lemak dalam tubuh. Sehingga mengakibatkan tubuh menjadi cepat gemuk karena lemak akan lebih cepat untuk disimpan. Selain itu, seseorang yang sering begadang lebih banyak mengkonsumsi makanan yang berlemak, hal ini disebabkan kondisi suhu pada malam hari lebih dingin dan pada akhirnya akan mengakibatkan terjadinya obesitas.

4. Mempengaruhi Kesuburan

Bagi wanita yang suka begadang, ternyata begadang juga dapat mempengaruhi sekresi hormon dan kualitas ovum. Hal ini yang mempengaruhi siklus menstruasi kalian menjadi tidak lancar. Sedangkan bagi pria, begadang dapat mempengaruhi kualitas dan kuantitas sperma.

5. Penyakit Jantung

Begadang juga dapat memicu timbulnya penyakit jantung yang disebabkan oleh kurang tidur. Selain itu, sering mengkonsumsi kopi atau kebiasaan ngopi setiap malam di café atau warung juga dapat meningkatkan resiko penyakit jantung. Waktu tidur malam yang kurang dari 8 jam dapat menyebabkan peradangan pada arteri yang berakibat resiko penumpukan plak pada yang menyumbat pembuluh darah manusia menjadi meningkat. Hal ini dikarenakan meningkatkan kadar protein C-kreatif (CPR) dalam tubuh. Selain itu kurang tidur malam juga mengakibatkan gejala apnea, dimana udara yang masuk kedalam paru-paru saat tidur melalui hidung dan mulut sangat sedikit jumlahnya.

 

Label:

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda